Thursday, February 26, 2009

i miss you..

0 comments
To see you when I wake up
Is a gift I didn't think could be real
To know that you feel the same as I do
Is a three-fold, utopian dream
You do something to me that I can't explain
So would I be out of line if I said
I miss you
I see your picture, I smell your skin on the empty pillow next to mine
You have only been gone ten days, but already I'm wasting away
I know I'll see you again
Whether far or soon
But I need you to know that I care
And I miss you
--incubus

i really really really miss you...;(

selamat jalan papa..

0 comments
hari ini, tanggal 26 februari 2009 di pagi hari, papa berangkat pulang.
mungkin ini adalah jawaban dari setiap doa yang kami panjatkan setiap saat.
kami selalu mendoakan yang terbaik untuk papa. mungkin inilah jalan yang berbaik untuk papa setelah hampir 4 bulan sudah papa terbaring semenjak diserang stroke akhir bulan oktober tahun lalu.
semenjak itu, kondisi papa terus menurun..ditambah lagi dengan penyakit diabetes yang diidapnya, semakin menyulitkan proses penyembuhan. dokter tidak berani sembarangan mengambil tindakan sebelum gula darah papa normal. seiring dengan itu, kondisi papa tidak kunjung membaik, malah sebaliknya, penyakit gula papa mulai berefek pada organ-organ tubuh papa yang lain.

sampai akhirnya diabet papa mulai menyerang kedua matanya, sehingga papa hampir kehilangan pengelihatannya. ini yang membuat kondisi psikis papa semakin nge-drop.
tidak heran kemudian gula darah papa semakin menjadi tidak stabil.
kita semua tidak tega melihat kondisi papa. papa selalu mengigau di setiap tidurnya. ia tampak sangat gelisah dan tidak tenang. kita pun mulai mempersiapkan diri untuk setiap kemungkinan yang terburuk. yang penting, papa diberikan yang terbaik. papa dibebaskan dari rasa sakit.

hari ini, Tuhan memberikan jawaban atas doa kita. papa sekarang sudah tenang disana, terbebas dari semua rasa sakit dan beban pikiran.

kita semua sudah bisa menerima semuanya dengan ikhlas..
cuma sayang, keinginan papa untuk melihat cucu keduanya lahir tidak terkabul.
tapi kita berjanji, kita akan selalu menjaga mama, dan cucunya kelak dengan baik.

kita yakin, pasti papa juga akan selalu menyertai kita. selalu melihat kita dari atas sana.
sebenarnya mimpi papa sangat sederhana, papa hanya ingin menghabiskan masa tua dengan cucunya. mengantar cucu kesekolah, menemani cucu bermain, dll.

dengan adanya berita ini, berarti kepulangan budi ke jkt akan diundur hingga semua hal di bali rampung, dan kondisi tenang.
gapapa, aku beryukur juga, budi bisa melihat papanya untuk terakhir kalinya.

sayang, aku tidak bisa menyusul kebali. selain sudah tidak boleh terbang, aku juga takut nanti di bali aku justru menjadi semakin sedih. walaupun bukan orang tua kandung, tapi papa sudah kuanggap sebagai orang tuaku sendiri. memang kedekatan kami baru seumur jagung..tapi kenangan sama papa sudah terukir manis dihatiku.
nanti aku pasti akan mengenalkan papa ke cucu papa lewat foto-foto yang aku punya.




suara merdu dari gesekan daun bambu
yang tertiup angin
di puncak bukit itu
mengantar kepergianmu

derai ini adalah doa
menuju satu tempat terindah..disana..

selamat jalan papa..
kita semua pasti akan selalu merindukanmu..

Tuesday, February 24, 2009

hari ketiga..

0 comments
hari ini hari rabu.Baru hari rabu. masih ada Kamis, jumat, dan Sabtu..
Sabtu adalah rencana kepulangannya. shh..masih 3 hari lagi ya...;(

ahhh..sepi banget ga ada dia disini. berasa banget, berada di kamar kosan sendirian, cari makan malam sendirian..kaya kembali ke jaman dulu waktu masih ngekos dan masih sendiri.
seringkali tiap malam, aku berpikir kalau hari ini adalah hari selasa. karena biasanya setiap selasa dia memang pulang malam abis main futsal. jadi setiap hari,selama dia ga ada, aku akan selalu beranggapan kalau dia sedang main futsal, dan pulangnya malam.
dengan begitu, aku bisa tertidur dengan pulas..karena biasanya juga seperti itu, aku selalu ketiduran ketika menunggu dia pulang..;)

begitu juga dengan malam ini, dia akan main futsal, dan pulangnya pasti larut malam. jadi aku akan tidur duluan aja nanti..walaupun keesokannya, dia masih belum ada disamping aku..

Sunday, February 22, 2009

when he's not here..

0 comments
paling sedih memang saat kita harus pergi ke bandara untuk mengantarkan kepergian seseorang. apalagi orang itu adalah orang yang paling kita sayang..
sedih banget ngeliat dia masuk pintu untuk check in..
ini yang aku alami hari minggu kemarin. aku ke bandara nganter budi yang mau pulang ke bali untuk satu minggu ke depan.
sediihh banget..sedihnya sih udah dari 2 hari sebelum keberangkatan.
cuma aku harus kuat, budi pulang kan atas seijin aku juga. untuk keperluan yang sangat penting, nengok papa yang kondisinya semakin menurun di RS.
aku harap sih, dengan kepulangan budi, semuanya bisa jadi lebih tenang. mama, dedi, dan budi sendiri bisa lebih tenang. daripada di jkt, kasian liat budi kepikiran terus,..

fiuuhh...berasa banget ga ada budi, jadi sepi..
jadi ga bisa manja-manjaan lagi..
apalagi selama ini kan aku sangat tergantung sama budi..;(
sekarang semuanya harus dilakukan sendiri..
maklum, dari semenjak pacaran sampe sekarang, kita ga pernah jauh-jauh-an lebih dari 3 hari! maksimal 3 hari deh..

ya, mungkin aku harus belajar juga untuk lebih kuat dan lebih mandiri. karena aku juga ga mau bikin budi jadi khawatir dan malah tidak tenang ninggalin aku disini.
lagian kan aku ga sendiri, ada si ade' di dalem perut aku yang nemenin disini..hehehehe..

yang, baik-baik ya disana..mega yakin joes pasti kuat menghadapi semuanya. mega dan ade' selalu doain yang terbaik untuk papa.

miss u...that's all I can say..;(

Monday, February 16, 2009

my valentine

0 comments
valentine memang sudah lewat, tapi belum telat kayanya untuk posting yang berbau-bau valentine..;)

aku emang ga pernah ngerayain valentine secara khusus. terakhir kapan yah..waktu SMA kali yah..ga usah dibayangkan bagaimana aku merayakan valentine saat itu..hahahaha...ABG pisan euy...!

tapi setelah dipikir-pikir, ga ada salahnya juga kita ikut merayakannya. ya..ga harus dengan candle light dinner kan..ngobrol dirumah berdua dengan pasangan juga udah cukup..
mungkin dengan adanya hari valentine, kita diingatkan untuk selalu berbagi kasih sayang ke orang-orang disekitar kita. yang ga pernah ngucapin "i love u.." mungkin bisa memanfaatkan moment ini untuk melakukan hal tersebut.
di hari valentine, biasanya semua dekorasi mall bernuansa pink, toko-toko cokelat mulai promosi lagi, dan acara-acara tv menayangkan program-program atau film-film yang berbau cinta-cintaan..yah, walaupun tiap tahun film yang diputer itu-itu aja sih..:( tapi lumayan buat hiburan yang ga bikin acara.

valentine kali ini cukup spesial buat aku. soalnya valentine datang lebih awal..:)
tanggal 13 februari aku sudah mendapatkan surprise valentine di kantor.
tiba-tiba ada kiriman strawberry cake yang ditujukan kepadaku. pastinya itu kiriman dari aji tersayang.hehehe..
selain seneng dapet kiriman, aku juga seneng liat reaksi temen-temen kantor yang pada heboh. hahaha..aji memang sudah terkenal di seantero kantor sebagai suami yang romantis..;)

makasi ya aji...dengan adanya aji di samping mega aja, mega udah seneng banget..

all of my life
I have been waiting for all you give to me
you've opened my eyes
and shown me how to love unselfishly

i will give you my heart until the end of time
you're all i need my love, my valentine...



valentine strawberry cake..:)

Monday, February 9, 2009

coretan untuk calon ayah

0 comments
Saat pertama kali bertemu denganmu, tak sedikit pun terlintas dibenakku bahwa aku akan menghabiskan sisa umurku denganmu..
Ya, karena sebelumnya kita bagaikan dua gerbong di rel yang berbeda..

Tapi semenjak kamu ada disampingku, aku yakin bahwa masa depanku adalah kamu
Kamu telah merubah segalanya dengan cinta yang kamu bawa
Bahkan waktu pun berjalan cepat seakan tidak mau melewatkan kesempatan itu
Tiba-tiba saja aku telah menyerahkan seluruh hidupku padamu
Tiba-tiba saja janji itu terucap dari mulut kita berdua
Janji untuk saling setia sampai ujung usia kita
Tiba-tiba saja aku menyadari bahwa ada cinta yang tumbuh subur disini, dihatiku..

Oh..benar-benar tidak aku sangka sebelumnya
Bahwa kamulah akhir dari perjalanan cintaku
Tapi menyadari itu, aku bersyukur
Bahwa denganmu lah aku akan menghabisakan masa tuaku
Kadang timbul Tanya, kenapa tidak sejak dulu saja aku mengenalmu
Kenapa aku harus berputar-putar dulu sebelum akhirnya menemukanmu
Ah, mungkin itu memang jalannya
Mungkin kita harus salah dulu sebelum akhirnya menemukan yang benar

Semakin hari, cinta disini semakin besar
Menunjukkan bahwa tidak ada keraguan apalagi penyesalan
Yang ada hanya bahagia dan optimisme untuk melangkah kedepan

Saat ini, Cinta itu tidak hanya tumbuh di hatiku
Tapi cinta itu juga tumbuh di rahimku
Tak lama lagi,
akan ada suara kecil yang riang yang akan memanggilmu dengan sebutan ‘aji’
aku yakin kamu akan menyukainya
karena panggilan itu terdengar sangat indah
sama seperti aku yakin bahwa kamu akan menjadi ayah yang baik untuknya kelak
kamu pasti akan menyayanginya seperti kamu menyayangiku
memanjakannya seperti kamu selalu memanjakan aku

Tuhan telah begitu baiknya kepadaku
Selalu memberikan kebahagiaan-kebahagiaan
Jika ini mimpi, maka aku tidak ingin terbangun …

Sunday, February 8, 2009

32 weeks

0 comments
hohhohooo...usia ade' sudah 32 minggu!

apa aja yang sudah terjadi??
- hhmm...yang jelas berat badan ibu sudah naik 13 kilo! :(
- berarti perut ibu juga sudah semakin membesar. ini membuat tidur ibu menjadi sedikit tidak nyaman (sekarang susah kalo mau bolak balik badan)
- busana hamil yang sebelumnya, beberapa udah ada yang ga muat lagi. jadi ibu belanja belanji celana dan baju hamil lagi.;)
- gerakan ade' tidak hanya semakin terasa, tetapi juga semakin terlihat. kalo si ade' gerak, perut ibu jadi ga beraturan bentuknya. mencong sana, mencong sini...hihihihi..
- tiap kali didengerin musik, si ade' yang semula diem, pasti langsung kebangun..
- kontrol dokter udah mulai 2 minggu sekali. senang mengetahui keadaan ade' so far baik-baik aja dan tidak ada yang perlu dikhawatirkan
- kontrol 2 minggu yang lalu posisi ade' sungsang. tapi sabtu kemarin check lagi, ternyata si ade' posisi-nya udah bener..fiuuhh..makasi ya de..usaha kita nunggang nungging membuahkan hasil..;)
- ibu udah mulai ikut senam hamil di bunda international. bayar 50 ribu tiap kali dateng. kesan pertamanya sih sangat menyenangkan. semoga ini bisa membantu kita untuk melahirkan normal..;)
- aji semakin sayang sama ibu dan ade'...ga pernah absen mijet kaki ibu setiap malam, beliin buah-buahan yang banyak buat ibu dan ade', gantiin tugas ibu nyuci pakaian, rajin beliin air kelapa ijo, dan rela jatah tempat tidurnya berkurang gara-gara ibu ngambil tempatnya banyak banget :), rela tidurnya keganggu oleh suara dengkuran ibu (ga tau nih, semenjak hamil besar, ibu jadi suka mendengkur)...makasi ya ajiii...:)

ga kerasa udah hampir 8 bulan ade' ada diperut ibu..ibu dan aji tidak pernah berhenti berdoa supaya semunya berjalan lancar dan normal hingga proses persalinan tiba..;)

Monday, February 2, 2009

GEMINI

0 comments
WANITA GEMINI

wanita yang berpenampilan menarik,dengan kepandaian hebat, wanita yang sangat menarik. Ia bergerak cepat dan ia tidak dapat duduk atau berdiri diam dalam jangka waktu lama. Ia mampu melakukan banyak hal dan melakukannya secepat mungkin. Jika anda berkencan dengannya, mungkin anda akan merasa merasa sedang berkencan dengan banyak wanita pada saat yang bersamaan.

Anda tidak akan dapat mengikatnya dengan kata "Cinta", karena ia peduli dengan cinta, tetapi hal itu bukanlah faktor utama dalam kehidupannya. Anda harus dapat menyesuaikan diri denganya supaya anda dapat mengenal banyak karakter yang dimilikinya. Ia adalah wanita pemimpi yang memiliki banyak impian.
Ia selalu ingin belajar mengenai sesuatu yang baru setiap saat.

Walaupun dia memiliki karakter 2 in 1, ia cukup beruntung dalam hal cinta. Untuk mengejarnya, anda harus mengerahkan semua kemampuan anda. Bahkan ketika dia sudah menyukai anda dan terpesona oleh kemampuan anda, ia juga akan melihat dan menyelidiki sisi buruk anda, karena hal ini adalah sifat alaminya.

Ia mampu menangani semua macam emosi yang campur aduk tanpa harus mengganggu atau memperlihatkannya kepada anda. Ia dapat membuat anda gembira dengan bersikap layaknya seekor burung kecil. Perbincangan dengannya tidak akan membosankan anda. Ia mampu berbicara dengan anda mengenai topik apapun.

Dia akan mampu membuat anda merasa menjadi cowok paling beruntung di dunia. Dia mampu
membuat anda merasa bahwa ia membutuhkan semua perhatian anda, tetapi begitu dia ingin sendrian, dia mampu berdiri teguh dan tenang. Ia dapat menjadi teman baik anda dan berbicara kepadanya mengenai apapun.

Ia dapat mengikuti semua aktifitas anda dengan energi yang sama seperti yang anda punya. Ia adalah orang dengan pemikiran dan kemampuan belajar yang cepat. Ia dapat melihat arah proyek anda dan dia dapat memberi nasihat yang sangat baik. Jika dia berpikir bahwa anda tidak menginginkan dirinya hanya untuk anda, maka ia hanya akan bertindak layaknya teman baik anda saja, seorang wanita yang "cool".

Ia dapat dengan mudah membuat seorang pria jatuh cinta kepadanya. Moodnya yang selalu berubah adalah "pesona" bagi banyak pria. Ia dapat saja tertawa terbahak-bahak selama 2 menit dan kemudian terdiam membisu. Ia ingin hanya menemukan 1 cinta sejati saja, dan ia ingin menemui pria idamannya. Ia berharap banyak, bahkan terkadang terlalu banyak.

Ia selalu menunggu kedatangan seorgan "kesatria tampan" bahkan pada saat ia telah memiliki seorang pacar. Ia bisa saja jatuh cinta atau menyukai orang lain pada saat bersama dengan anda. Jika anda putus dengannya, ia tidak akan lupa dalam jangka waktu pendek, karena perubahan adalah sifat alaminya.

Wanita gemini lebih banyak menyakiti hati pria daripada wanita zodiak lainnya. Karena dia seorang pemimpi dan selalu menunggu kedatangan kesatria tampannya, maka kehidupan cintanya benar-benar rumit atau bahkan berantakan. Ia tidak pernah suka menulis surat panjang lebar, jadi jika anda menulis surat, dan ingin mendapat jawaban secepatnya dari dia, jangan pernah berharap banyak.

Karena dia memiliki kepribadian berganda dan banyak ide, maka ia tidak suka untuk menuliskannya. Karena ia tahu, bahwa ia berpikir, hari ini dan besok belum tentu sama. Ia dapat berkomunikasi dalam lebih dari 1 bahasa, seseorang dengan bakat linguistik luar biasa. Jika ia ingin mengatakan komentar buruk kepada anda, dia tidak akan mengatakannya langsung.

Tetapi ia akan mengatakan kengenai banyak hal, dan secara tidak sengaja akan mencapai subyek yang ingin dicapainya tanpa menyinggung anda. Biasanya dia tidak akan berbohong. Ia akan bekerja keras dan sekali-kali akan mengambil istirahat panjang. Ia tidak pernah merasa puas dengan kondisi kerjanya sekarang, dengan uang, atau reputasinya sekarang, ia selalu ingin mendapat lebih lagi.

Jangan pernah tanyakan dia, apa sebenarnya hal yang bisa-bisa memenuhi semua keinginannya, karena dia tidak akan pernah menjawab. Begitu anda mengenal dia, dia akan menjadi orang yang mendukung dan selalu siap disamping anda. Ia memiliki impian yang indah, dan ia menginginkan adanya orang yang memiliki keinginan dan kemampuan yang sama dengannya, yang akan selalu bersama mendampingi dia.

I'm gemini..tapi ga semuanya bener kok..hehehehe..
 

rumah budi dauh Copyright 2008 All Rights Reserved Baby Blog Designed by Ipiet | All Image Presented by Tadpole's Notez